Bersama Forkopimda Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah Ikuti Doa Bersama Untuk Pilkada Aman Dan Kondusif Secara Virtual

    Bersama Forkopimda Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah Ikuti Doa Bersama Untuk Pilkada Aman Dan Kondusif Secara Virtual

    PURWAKARTA - Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah dan Forkopimda Kabupaten Purwakarta ikuti Do'a Bersama dalam rangka Pilkada Damai tahun 2024 melalui zoom meeting yang dipusatkan di Polda Jawa Barat, pada Rabu, 20 November 2024.

    Kegiatan yang digelar di Aula Tatag Trawang Tungga, Mapolres Purwakarta itu juga tampak hadir Para PJU Polres Purwakarta, Para Kapolsek jajaran Polres Purwakarta, Ketua FKUB Kabupaten Purwakarta, Ketua KPUD Kabupaten Purwakarta, Ketua Bawaslu Kab Purwakarta, Para Ketua Partai, Perwakilan LSM dan Perwakilan Tokoh Agama.

    Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah menegaskan bahwa doa bersama ini merupakan bentuk dukungan kolektif untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

    "Doa bersama ini merupakan inisiatif Polres Purwakarta bersama seluruh elemen masyarakat Purwakarta. Tentunya ini dalam rangka memohon doa dan dukungan semoga Pilkada Serentak di Kabupaten Purwakarta ini bisa berjalan aman, damai, tertib, lancar dan juga tidak ada ekses, " Ucap Lilik.

    Selain itu, Kapolres mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari tokoh politik, tokoh agama hingga tokoh masyarakat untuk bersatu menjaga keamanan dan ketertiban di tengah berlangsungnya Pilkada di Kabupaten Purwakarta.

    "Walaupun berbeda, mari tetap bersatu. Bersama-sama kita jaga Kabupaten Purwakarta agar tetap aman dan kondusif. Ini adalah tanggung jawab kita semua untuk memastikan Pilkada berlangsung dengan baik dan menghasilkan pemimpin yang benar-benar mewakili kehendak rakyat, " Ucap perwira Polri yang terkenal murah senyum itu.

    Kapolres berharap, kegiatan ini dapat menjadi fondasi kuat dalam mewujudkan Pilkada yang damai di Kabupaten Purwakarta. Serta menjadi contoh bagi daerah-daerah lain dalam menciptakan suasana demokrasi yang harmonis dan berintegritas.

    "Melalui doa dan harapan yang disampaikan, Polres Purwakarta berkomitmen memastikan keamanan selama proses Pilkada, serta mengajak masyarakat untuk menghindari konflik dan provokasi, " ungkap Lilik.

    Dengan langkah ini, kata Kapolres,   diharapkan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar dan membawa kesejahteraan bagi seluruh warga Kabupaten Purwakarta.

    "Kami berharap semua pihak dapat berperan aktif dalam menjaga kebersamaan dan kedamaian. Sehingga dapat tercipta suasana yang kondusif, di mana masyarakat dapat berpartisipasi dalam pemilihan dengan damai, " Harap Lilik.

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Wujudkan Pilkada 2024 Yang Sejuk, Polisi...

    Artikel Berikutnya

    Pengawalan Tahanan Dari Lapas Ke Pengadilan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Jelang Hari Jadi TNI AD Ke-79 TA 2024, Koramil Tembagapura Gelar Karya Bakti dan Pemberian Bansos

    Ikuti Kami